Langsung ke konten utama

[Review] Scarlett Whitening Acne Serum dan Brightening Facial Wash

Apa kabar semuanyaa? semoga sehat selalu ya.. 

Selama PPKM darurat apa aja nih aktifitas produktif kalian? kalau aku semakin merawat diri ya, mencoba jadi diri yang lebih baik lagi hihi >_< Setelah sebelumnya mencoba Body Care Scarlett Whitening, kini aku juga mencoba rangkaian skincare nya lhoo! lebih tepatnya Scarlett Whitening Acne Serum dan Brightening Facial Wash. Aku pakai produknya ini sekitar 2 mingguan dan hasilnya lumayan terlihat, So.. Keep on reading!


Seringnya memakai masker sejak pandemi gini, kita harus lebih extra lagi dalam perawatan kulit wajah apalagi yang kulitnya sensitif kayak aku, karena pemakaian masker menjadi pemicu munculnya jerawat nih gengs. Produk face care dari Scarlett ini sudah teruji bebas merkuri, hydroquinon, cruelty free dan sudah teregistrasi oleh BPOM jadi nggak perlu khawatir lagi deh. Nah aku akan jelasin satu-satu ya dari segi packaging sampai efektivitasnya di kulit ku.


SCARLETT BRIGHTENING FACIAL WASH

Facial wash sendiri adalah item wajib perawatan kulit wajah dan jenis kulitku termasuk kulit sensitif jadi harus pakai facial wash yang gentle di muka. Nah Brightening Facial Wash dari Scarlett ini cocok untuk semua jenis kulit lho.

Packaging


Kemasan luar facial washnya memakai kardus kokoh dan kemasan botolnya plastik bening. Baik kemasan luar dan dalam produk ini bernuansa pink cerah yang cantik. Dengan isi 100 ml dan botol plastiknya tidak terlalu besar serta tidak terlalu kecil cukup mudah untuk di genggam dan dibawa kemana-mana. Selain memuat nomer registrasi BPOM, ingridients dan how to use, kemasannya berisikan stiker logo hologram yang menandakan keaslian produk.

Ingridients & Claims
Memiliki 4 kandungan utama di dalam produknya yaitu:
1.  Glutathione, untuk meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas serta mencerahkan kulit.
2. Vit. E, untuk melembabkan kulit, membantu mengatasi peradangan dan menenangkan kulit.
3. Rose Petals, untuk menyegarkan kulit wajah.
4. Aloe Vera, untuk menenangkan kulit dan meredakan peradangan kulit, serta melembabkan dan menghaluskan kulit wajah.

Ohiya facial washnya ini juga SLS Free, non alcohol, dan fragrance free.

Texture & Scents


Mengingatkan ku dengan shower scrub nya, tekstur Brightening Facial Wash dari Scarlett ini tidak terlalu encer dan tidak terlalu kental. Terdapat bulir-bulir halus berwarna pink dan kelopak bunga mawar.  Berasa banget saat dituang aroma nya tuh lembut, manis dan tidak terlalu menyengat. Busa nya juga tidak terlalu banyak, nggak bikin feel keset di muka.

How to use
Tuang facial wash secukupnya ke telapak tangan, usap secara merata ke wajah secara lembut lalu bilas. Gunakan setiap hari, pagi dan malam agar hasilnya maksimal.

Harga
Rp75.000


SCARLETT WHITENING ACNE SERUM

Permasalahan kulit ku tuh sering banget beruntusan muncul, kemerahan, jerawat yang meradang saat mau datang bulan dan bekas nya yang susah banget hilangnya. Nah aku penasaran banget nih sama produk ini karena claim dan ingridients nya yang non alcohol, paraben free dan sls free, kombinasi yang bagus untuk kulit sensitif seperti ku.

Belum lagi liat before-after temenku yang pakai ini juga keliatan banget works nya di mereka. Kalau di muka ku bagaimana ya hasilnyaa...? Check this out!

Packaging


Kemasan luar serumnya menggunakan kardus dan plastik lagi untuk melindungi serum dari guncangan. Dari segi kemasan dalam, botol serumnya seperti serum pada umunya yang dilapisi dengan kaca dan pipet bening yang di balut cover ungu berisi 15 ml ini cukup mungil. Kardusnya juga dilengkapi dengan ingredients, storage, how to use, time of use, exp date, dan terdapat stiker logo hologram yang menandakan produknya original.

Ingridients & Claims
Active Ingredients: Tea Tree Leaf Water, Salicylic Acid, Jeju Centella Asiatica, Liquorice Extract dan Vitamin C.
Claims: 
1. Membantu menyembuhkan jerawat meradang, kulit kemerahan dan iritasi.
2. Membantu meregenerasi dan menjaga kulit yang sensitif.
3. Membantu menenangkan kulit, menghalus dan memudarkan bekas jerawat
4. Membantu mengontrol kadar minyak berlebih di kulit.
5. Sebagai anti oxidant + anti pollution.

Texture


Tekstur serumnya sendiri cenderung cair dan berwarna bening. Ketika di aplikasikan mudah diratakan dan karena teksturnya yang light jadi cepat menyerap. Buat aku sih serumnya juga gak lengket di muka dan aroma nya tidak menyengat mengingat dia fragrance free.

How to use
Teteskan 2-3 tetes serum, usap dan pijat secara perlahan sampai merata pada kulit wajah. Diamkan beberapa saat agar serum meresap ke kulit. Bisa dipakai day & night.

Harga
Rp75.000

RESULT


Setelah pemakaian kurang lebih 2 minggu, aku masih amazed banget sama perbedaannya. Permasalahan kulitku yang sering muncul ialah beruntusan di bagian jidat, keliatan banget kalau misal aku lupa pakai skincare malam atau mungkin ngebersihin makeup nya masih kurang, langsung deh beruntusan pada nyerang :( nggak itu aja, kalau sudah saatnya siklus datang bulan pasti jerawat bakalan muncul belum lagi bekas nya yang masih ada. 

Nah kalian bisa menilai sendiri seberapa works nya 2 combo ini di kulit aku, mulai dari beruntusan di jidat yang keliatan jauh lebih berkurang, bekas jerawat yang hitam dan kemerahan di kulit ku berkurang, wajah pun jadi lebih cerah. Jadi kira-kira ini masih terhitung 2 minggu lho aku pakai face care dari Scarlett ini, gimana kalau aku tekunin berbulan-bulan yahh..? Pasti jauh lebih baik dari ini >_<

Kalau kalian ingin mencoba produknya juga, bisa klik link ini yaa (:

Btw kalian udah pernah cobain produk dari Scarlett belum? kalau sudah boleh di share juga pengalaman mu di komentar yaaah

Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW Rabbit Habit Kosmetik Indonesia

Melihat perkembangan beauty brand lokal rasanya semakin excited! sudah banyak improvement bahkan mampu menyandingi brand luar. Nah kalian tau nggak ada brand lokal terbaru yaitu Rabbit Habit yang produknya nggak kalah kece dan easy-to-use . Terinspirasi dari legenda "Moon Rabbit" cerita rakyat asia dan mengangkat wisdom of Asian Oriental Beauty. Developed in Korea, proudly made in Indonesia. 100% cruelty-free , 100% halal and 100% no nasties in goodies. Aku sendiri sangat mendukung cruelty-free (tidak menggunakan bahan dan percobaan ke hewan). 2in1 Cushion Foundation dan Luminous Concealer Compact Terdapat SPF 50+/PA+++ untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari dan memiliki kandungan skincare lainnya: *Adenosine: Berfungsi menenangkan dan memulihkan keadaan kulit serta sebagai anti-kerutan *Allantoin: Menambah kelembutan kulit, membantu penyembuhan luka dan meningkatkan poliferasi sel: anti cell aging *Ekstra bunga chamomile: menenang...

Review Skincare Elsheskin ACNE TREATMENT SERIES

HELLO BABE! Kalian pakai skincare apa aja nih?? Special today aku bakalan kupas produk skincare dari brand lokal yang lagi hits so udah tau kan mau review apa saja? yapppp! ini dari brand ELSHESKIN --------------- Elsheskin adalah brand lokal yang memiliki produk skincare dan makeup yang sudah terkenal di Indonesia. Produk-produknya sudah mengantongi izin BPOM yang pastinya aman untuk digunakan, berikut produk Elsheskin yang akan aku review : 1. ELSHESKIN ACNE CLEANSING WASH Ingridients:   Aqua, Sodium Laureth Sulfate, Cocamidopropyl Betaine, Cocamide DEA, Glycol Distearate, Cocamide MEA, Laureth-10, Polysorbate 80, Sulfur, Sodium Chloride, Salicylic Acid, Polyaminopropyl Biguanide, Methylisothiazolinone. Kegunaan:   Mengandung salicylic acid dan bahan anti acne yang dapat membersihkan wajah dari kotoran, minyak berlebih dan sisa makeup. Kandungan anti acne nya merawat kulit berjerawat dan membantu mengurangi jerawat baru. Cara penggunaan: Tuangka...

REVIEW Holika Holika Skincare Essence Special kita dan Holika holika Aloe Soothing gel 99%

Yakinn masih pengen bertahan dengan kulit beruntusan,jerawat n kusam??? Aku sih no! Nih aku kenalin produk dari @holikaholika_indonesia yg udah aku coba  dan aku buktikan manfaatnya!  SKINCARE SPECIAL KIT "Aloe Shooting Essence" & Aloe Shooting Gel ini emg manteppp polll. sebelum pake ini, di pipi dan jidat aku bwanyaakkkk bgtt beruntusan meradang😖 pas aku coba skincare dari Holika holika ini, yaampunnm beruntusann guddbyee ,udh gtuu bikin muka cerah pula😍 Mulai dari Toner nya yg Non alkohol, Emulsion nya bikin muka lembab , Moist creamnya bikin beruntusan gubyeeee n Shooting gel yg manpaatnya segudangg bisa dipake buat kuku, wajah,badan, rambut ituu emg worth it bgt utk kalian coba juga! 😋 Congratulation for launchinggg🎉 @holikaholika_indonesia *Sssttt lagi ada promo lho Skincare Special Kit only 158k from 268k (22-24 maret) dan BUY 1 GET 1 FREE Aloe 99% Shooting gel (15maret-11april) Big thx for @beautyfeat.id x @ho...